Plumeria Flowers

Plumeria Flowers
Plumeria Orange Juice

Plumeria Flower

Plumeria Tree

Kuning Cendana

Menanam Pohon Kamboja dalam Pot Semen



Bagi Anda para pencinta tanaman hias Pohon Kamboja (Plumeria) yang tidak memiliki cukup lahan untu menanam pohon kamboja maka dapat mencoba menanam Pohon Kamboja (Plumeria) dengan menggunakan wadah pot. Berikut gambar Pohon Kamboja (Plumeria) yang ditanam didalam pot semen.



Bibit Pohon Kamboja (Plumeria) yang digunakan untuk pembibitan atau budidaya bunga kamboja kering juga terlihat cantik didalam pot untuk menghias rumah.




Tanggapi Jokowi, Pohon Kamboja Cocok untuk Jakarta


Beberapa hari yang lalu gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau yang biasa disapa Jokowi memiliki rencana untuk membuat Jakarta berkarakter dengan tanaman dan landscapenya. Jadi Jakarta akan memiliki tanaman yang khas Jakarta seperti halnya Jepang dengan Bunga Sakuranya dan Belanda dengan Tulipnya. Jokowi rencananya ingin ada beberapa tanaman yang nantinya akan menjadi ciri khas jakarta. Menanggapi ide Jokowi tersebut, kami dari pohonkamboja.com ingin mengusulkan agar Pohon Kamboja atau Plumeria dapat menjadi tanaman hias berbunga khas Jakarta.


Mengapa Pohon Kamboja?Pohon kamboja mudah dalam perawatan dan merupakan pohon tropis. Tidak memerlukan banyak air untuk menyiramnya sehingga pemda dki tidak terlalu banyak melakukan penyiraman.  Pohon Kamboja tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari yang tinggi kurang dari 1 meter hingga yang 5 meter atau lebih dengan ukuran batang yang besar. Jadi dapat ditempatkan sesuai dengan kesesuaian Landscape. Bisa diletakkan di taman, pinggir jalan, trotoar, dekat kolam air mancur dsb.

 


 

 


Pohon kamboja merupakan tanaman berbunga indah, warna-warni, banyak bentuk dan yang penting adalah bunganya harum. Kita mungkin sering melihat ada beberapa tanaman yang berbunga namun ketika dicium tidak harum. Pada beberapa jenis pohon kamboja, wangi bunganya juga dapat dicium tanpa harus mendekatkan hidung ke bunga. Untuk beberapa jenis pohon kamboja bunganya dapat tumbuh sepanjang tahun namun akan terjadi penurunan ketika memasuki musim hujan. Dengan begitu bunga kamboja akan sering menghiasi wilayah ibukota Jakarta. Tak hanya itu, bunga kamboja juga produktif karena bunga kamboja memiliki berbagai macam manfaat sehingga bunga kamboja yang sudah rontok pun masih bernilai ekonomis yang tinggi yakni dengan menjadikannya bunga kamboja kering yang saat ini sedang diburu oleh berbagai warga. (admin)

Prediksi Jual Beli Pohon Kamboja pada Tahun 2013 Stabil Cenderung Meningkat


Selamat datang pada tahun 2013. Seperti biasanya, setiap awal tahun dapat dijadikan sebagai sebuah moment perubahan bagi tiap orang, lembaga, perusahaan dan sebagainya untuk menuju ke arah yang lebih baik. Tak terkecuali bagi para pebisnis atau pedagang tanaman hias yang juga berharap agar industri tanaman hias dapat semakin maju dan lebih mendapat perhatian dari pemerintah untuk dijadikan sebagai sebuah industri besar yang dapat menjadi unggulan Indonesia.
Sebagai penjual tanaman hias dengan spesialisasi pohon kamboja (plumeria) kami memiliki analisa bahwa bisnis jual beli pohon kamboja (plumeria) sepanjang tahun 2013 stabil cenderung meningkat hal ini disebabkan antara lain :


1. Pohon kamboja (plumeria) merupakan tanaman hias yang sering digunakan oleh para pengembang perumahan untuk rumah dengan gaya minimalis. Rumah dengan gaya minimalis merupakan gaya rumah yang banyak dibangun. Namun Pohon kamboja (plumeria) cocok untuk segala tipe, ukuran dan gaya rumah.


2. Pohon kamboja (plumeria) merupakan tanaman hias yang sangat mudah untuk penanaman dan perawatannya sehingga semua orang dapat dengan mudah menanam Pohon kamboja (plumeria).

3. Harga Pohon kamboja (plumeria) cenderung stabil dan bukan merupakan tanaman musiman yang bisa memiliki harga tinggi pada waktu tertentu dan harganya jatuh pada waktu tertentu juga. Sehingga nilai investasinya cukup bagus.

4. Meningkatnya permintaan bunga kamboja kering sehingga membuka peluang untuk dibuatnya suatu perkebunan pohon kamboja yang digunakan untuk pembudidayaan bunga kamboja kering. Pada akhir-akhir tahun 2012 kami kurang lebih sudah melakukan ktransaksi sebanyak 13.000 batang bibit pohon kamboja untuk keperluan budidaya bunga kamboja kering.







Harapan kami Pohon kamboja (plumeria) tetap menjadi pilihan bagi masyarakat pencinta tanaman hias untuk ditanam dan penjualan Pohon kamboja (plumeria) juga meningkat seiring dengan aneka manfaat Pohon kamboja (plumeria) untuk kehidupan manusia. (admin pohonkamboja.com). 
pohonkamboja.com - Garden Show
1. Graha Raya Bintaro, Perempatan Bingung, Pondok Kacang Timur, Tangerang Selatan.
2. Jalan Qrisdoren no.78(Depan Masjid Al - Anwar) Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat (Rawa Belong)
Contact : Mr. Ahmad Barik 081319519352, PIN BB 2687B5FA Email: ubay.plumeria@gmail.com